157 Botol Miras Ditertibkan Petugas Gabungan di Duren Sawit
access_time Kamis, 22 Agustus 2019 19:46 WIB
remove_red_eye 1335
person Reporter : Nurito
person Editor : F. Ekodhanto Purba
Sebanyak 157 botol minuman keras dari berbagai merk dan ukuran berhasil diamankan petugas gabungan dalam operasi pekat pada Rabu (21/8) malam hingga Kamis (22/8) dinihari.
Penertiban 157 botol miras berbagai merek dan ukuran ini dilakukan sebagai tindak lanjut atas laporan warga
Beberapa tempat yang menjadi titik pengamanan, yaitu Jl Pahlawan Revolusi, Jl I Gusti Ngurah Rai, Jl Nusa Indah Raya, Jl RS Sukamto, Jl Raden Inten dan Jl Kolonel Sugiono.
"
Penertiban 157 botol miras berbagai merek dan ukuran ini dilakukan sebagai tindak lanjut atas laporan warga ," ujar Andik Sukaryanto, Kasatpol PP Kecamatan Duren Sawit, Kamis (22/8).Petugas Gabungan Sita 322 Botol Miras di Duren Sawit"Operasi pekat ini melibatkan 76 personel gabungan dari unsurĀ Satpol PP Kecamatan, Satpol PP kota, Garnisun, Polsek dan unsur terkait lainnya," tandasnya.